rozzaholics pasti udah pernah terekspos sama yang namanya Angry Bird kan? Game ini emang terkenal banget. Meski kamu nggak main, pasti kamu pasti pernah ngeliat wujud karakter atau orang mainin game-nya paling nggak sekali. Mau burung-burung buletnya yang berwarna-warni, babi hijaunya; mejeng semua deh itu di segala macam permukaan barang yang bisa disablon atau dicetak. Bahkan badut ulang tahun dengan kostum Angry Birds pun ada (tapi aneh nggak sih kalau ngeliat kakinya panjang gitu sementara burung-burung di game-nya bulet nggak berkaki?)

Nah, wajah dibalik game ini tak lain adalah developer dengan nama Rovio. Developer mobile game yang berbasis di Espoo, Filandia ini baruuuu aja merilis sebuah game baru dengan konsep yang sepenuhnya berbeda. Nggak ada ngancur-ancurin struktur, lontar burung pake ketapel, babi tonggos dan perhitungan sudut. Gantinya, kamu disuguhi premis makhluk bawah laut yang ngidam makan buah dan mereka naik ke daratan. Karakter-karakter unyu yang berasal dari dunia bawah laut ini lalu harus berhadapan dengan rombongan reptil yang merupakan penghuni asli pulau pendaratan mereka. Tugas Frozzaholics adalah menyelesaikan puzzle demi buah-buahan idaman mereka! Tenang saja, mereka juga akan membantu Frozzaholics menghadapi berbagai rintangan yang muncul di hadapan kamu untuk mendapatkan buah-buahan lezat yang mereka sukai!

NibblersFoto: copyright technewstoday.com

Gameplay-nya juga berbeda banget, Frozzaholics. Kamu masih ditantang untuk menyelesaikan masalah. Tapi alih-alih melontarkan burung pakai ketapel, kamu harus mencocokkan minimal 3 buah-buahan. Lebih dari itu, karakter-karakter imut dari Nibblers akan mengeluarkan skill istimewanya untuk menyingkirkan hambatan-hambatan yang menghalangi kamu mendapatkan lebih banyak buah. Mulai dari blok-blok batu yang menghalangi puzzle kamu, sampai dengan rombongan kadal yang mengancam! Mirip-mirip Pokopang dan Candy Crush, deh! Jadi bisa dipastikan bakal bikin banyak orang kecanduan!

NibblersFoto: copyright habrahabr.ru

Oh ya, Rovio tetap mempertahankan ciri khas mereka di sini, Frozzaholics! Karakter yang mereka ciptakan tetap lucu, grafisnya tetap penuh warna dan gameplay yang disuguhkan pun disisipkan dengan berbagai animasi lucu yang bisa membuat pemainnya terhibur. Jadi main sampai level 200 pun betah kayaknya kalau di Nibblers ini, Frozzaholics!

Game ini menarget ponsel degan OS Android 4.1 ke atas dan iOS. Jadi, tunggu apalagi, nih? Langsung aja pasang game-nya di hape kamu dan coba sendiri keseruannya! Jangan lupa kasih review dan tips sama trik kamu dalam menyelesaikan tiap puzzle dan ngumpulin buah di comment box di bawah ya. Oh ya, jangan lupa kasih masukan juga untuk developernya di tempat download masing-masing, supaya kalau nemu bug bisa langsung diperbaiki dan game ini jadi bisa dinikmati lebih banyak orang!

Header: copyright phoneia.com